Anton Ajak Warga Cibinong Implementasikan 4 Pilar Kebangsaan

Cibinong – bogoronline.com – Anggota DPR RI Anton Sukartono Suratto tidak pernah absen dalam melakukan sosialisasi empat pilar,karena menurut nya empat pilar merupakan hal penting yang selalu harus kita implementasikan dalam melaksanakan kehidupan berbangsa dan bernegara.

“Emat pilar bangsa yang terdiri dari Pancasila,UUD 1945,bhineka tunggal Ika dan NKRI ini harus selalu di budayakan dengan mengimplementasikan substansinya dan tentunya dibantu oleh kesadaran  dan peran masyarakat seluruhnya.” Ujar Legislator Kabupaten Bogor ini,  dalam acara sosialisasi empat pilar di Kantor DPC Partai Demokrat, Kabupaten Bogor,  Jumat 9 Desember 2016.

Dengan semangatnya tersebut maka tidak heran anggota DPR RI yang bertahan selama dua periode ini selalu menyambangi setiap daerah di Kabupaten Bogor untuk selalu mensosialisasikan empat pilar.

Apalagi saat ini, Masih kata pria yang akrab Kang Anton, Bangsa Indonesia selalu dihadapkan dengan isu yang provokatif, kalau tidak dibentengi dengan pemahaman nilai kebangsaan masyarakat sangat rentan terpengaruh isu yang tidak bertanggung jawab dan memecah belah bangsa.

“Pemahaman 4 pilar kebangsaan sangat penting untuk menolak isu dan ajakan yang bersifat hasut dan provokatif,” Terangnya. (Ald/SMG.Network)

 

ARTIKEL REKOMENDASI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *