Real Count Tim Sukses, Pasangan JADI Klaim Raih 43 Persen Suara

beranda, Headline692 views

Cibinong – Pasangan nomor urut 3, Ade Ruhandi (Jaro Ade) – Inggrid Kansil, mengklaim memenangkan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bogor 2018. Melalui hasil real count partai koalisi pendukung dan relawan, pasangan tersebut meraih 43,05 persen suara mengungguli pesaing ketatnya pasangan nomor urut 2, Ade Yasin-Iwan Setyawan 35,78 persen suara.

Juru bicara pasanga JADI, Ahmad Tohawi dalam keteranga persnya mengatakan, data tersebut bisa dipertanggungjawabkan karena merupakan real count dari sekitar 98 persen TPS. “Kami mengumumkan bahwa tepat pada pukul 19.03, kami telah menyelesaikan penghitungan real count dari 7.635 TPS yang dilakukan oleh koalisi tujuh partai politik, kemenangan warga masyarakat Kabupaten Bogor telah memberikan kepercayaan dengan perhitungan suara dengan perolehan suara Nomor 3, 43,05 persen, nomor 2, 35,78 persen, nomor 1 sebesar 9,8 persen, nomor 5, 6,72 persen, nomor 4, 4,65 persen. Total suara masuk real count kami sebesar 98 persen,” ungkapnya.

Berbeda dengan hasil real count tim pasangan JADI, KPU Jawa Barat merekap perolehan suara tertinggi justru diraih oleh pasangan nomor urut 2, Ade Yasin-Iwan Setyawan. Pasangan dengan tagline Hadist ini meraih 41,61 persen suara, sementara pasangan JADI hanya memperoleh  38,68 persen suara. Data ini direkap dari 22,46 persen tempat pemilihan, atau dari 1.715 TPS dari total 7.635 TPS yang tersebar di Kabupaten Bogor.

Pasangan Hadist juga unggul versi quick count lembaga survey Denny JA. Lembaga survey tersebut mencatat, pasangan Hadist meraih 41,71 persen suara, sementara pasangan JADI hanya meraih 37,50 persen suara. Sisanya terdistribusi kepada tiga paslon lainnya. Total data yang masuk 98,67 persen.

“Alhamdulillah Hatur Nuhun ka sadaya wargi Bogor. Kemenangan ini adalah takdir dari Allah, hasil kerja keras seluruh Tim Pemenangan. Hanya kepada Allah kita bertawakal,” tulis Ade Yasin di laman faceboknya (ful)

ARTIKEL REKOMENDASI