Presiden RI Jokowi Siapkan Ratusan Rumah Sakit Dan Isolasi, Waspada Virus Corona

Kesehatan, Nasional1.4K views

BOGORONLINE.com-BOGOR NASIONAL

Virus Corona yang berasal dari Kota Wuhan, China kini mulai menyebar ke beberapa negara lainnya. Tercatat 80 orang di China tewas akibat virus tersebut.

Pemerintah Indonesia mulai bersiaga terhadap penyebaran virus corona. Salah satunya, dengan menyiapkan 100 rumah sakit untuk menangani pasien yang mengalami gejala terserang virus corona.

“Kita telah menyiapkan 100 rumah sakit rujukan dengan fasilitas ruang isolasi untuk pasien dengan gejala penyakit di paru-paru dan saluran pernapasan lain,” jelas Jokowi dikutip dari akun instagram pribadinya @jokowi, Senin (27/1).

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu mengatakan ruang isolasi tersebut tersebar di berbagai rumah sakit baik di Jakarta ataupun di daerah lainnya. Misalnya, RSPI Sulianti Saroso di Jakarta.

Perketat Pengawasan Bandara

Sebagai langkah preventif, pemerintah juga telah memperketat pengawasan di bandara untuk mendeteksi dan memantau penumpang yang datang. Khususnya, penumpang dari negara-negara yang diperkirakan telah mengkonfirmasi kehadiran virus baru ini.

“Sebanyak 135 thermo scanner telah diaktifkan di 135 pintu masuk negara baik darat, laut maupun udara,” tutur dia.

Virus yang sebelumnya tidak diketahui ini, telah menyebabkan keprihatinan global karena kemiripannya dengan patogen Sindrom Pernapasan Akut Parah (SARS), yang menewaskan ratusan orang di seluruh daratan China dan Hong Kong pada 2002-2003.

Berasal dari ibu kota Hubei di Wuhan, virus telah menyebar ke seluruh China bahkan hingga ke seluruh dunia seperti Amerika Serikat, Thailand, Singapura dan lainnya.

Beberapa negara membuat peraturan untuk mengevakuasi warganya dari Wuhan, di mana membuat kota tersebut disebut-sebut bak kota mati. Hingga kini, tercatat virus ini telah menewaskan 80 orang dan menginfeksi lebih dari 2.
buy levaquin online https://opmt.com/wp-content/logs/wbcr_image_optimizer/log/levaquin.html no prescription

300 secara nasional.(rul)

Sumber: https://m.merdeka.com/amp/peristiwa/waspada-virus-corona-jokowi-siapkan-100-rumah-sakit-dengan-ruang-isolasi.html

ARTIKEL REKOMENDASI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *