Ratusan Mahasiswa Rantau di Bogor dapat Bantuan selama PSBB

BOGORONLINE.com, Kota Bogor – Ratusan mahasiswa rantau yang menempuh pendidikan di sejumlah perguruan tinggi di Jabodetabek mendapatkan perhatian berupa bantuan pokok dan sarana penunjang kebutuhan mahasiswa selama diberlakukannya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dari Kepala Bareskrim Polri, Komjen Listyo Sigit Prabowo.

Langkah kemanusiaan yang dimotori oleh Jenderal Bintang Tiga ini mendapat apresiasi dari sejumlah kalangan mahasiswa dan aktifis di Bogor Raya.

Ahmad Syafi’i Ma’arif, Koordinator Presidium Mahasiswa Rantau atau yang disingkat dengan KEMARAU (Kekeluargaan Mahasiswa Rantau) turut memberikan apresiasi atas bantuan kemanusiaan dari Kabareskrim Polri.

Aktifis yang sempat viral di media sosial seminggu yang lalu karena Aksi Tunggalnya di depan Istana Kepresidenan Bogor ini menegaskan bahwa dalam situasi pandemi ini, sebagai mahasiswa rantau sangat merasakan dampaknya. Bahkan sudah lebih dari satu bulan ini tidak lagi mendapatkan bantuan dari kampung halaman.

“Kami sadar bahwa sebagai warga negara yang taat hukum, mengikuti himbauan pemerintah untuk tetap melakukan aktifitas di rumah dalam situasi pandemi ini adalah keharusan. Namun satu hal yang kami khawatirkan selama masa PSBB ini adalah persoalan bahan pokok ataupun kuota internet yang menopang perkuliahan jarak jauh kami. Dan Alhamdulillah, persoalan kami ini direspon baik oleh Bareskrim Polri,” ungkapnya.

Sementara itu, Ketua Dewan Pembina SEMMI sekaligus Ketua Dewan Pembina Forum KEMARAU, Rizqi Fathul Hakim, juga menyambut baik langkah Kabareskrim Polri.

“SEMMI dan Forum Kemarau adalah dua lembaga atau wadah strategis yang dibutuhkan oleh mahasiswa dan mahasiswi saat ini. Khusus bagi mereka (mahasiswa) yang merantau, menampung dan memperjuangkan keluh-kesah mereka selama Pandemi ini adalah kewajiban kami sebagai Agent of Moral,” ujarnya.

“Jumlah mereka yang merantau di seluruh universitas di Bogor Raya ini mencapai ribuan orang. Dengan adanya bantuan kemanusiaan dari Kepala Bareskrim Polri ini, tentu sangat membantu meringankan beban mereka selama situasi Pandemi ini,” lanjutnya.

Rizqi mengatakan, bantuan kemanusiaan Bareskrim Polri ini juga dikirimkan ke Jl. Taman Amir Hamzah No.2 Jakarta Pusat sebanyak 700 paket yang diterima oleh Ketua Umum PB SEMMI dan Sekjend PB SEMMI Saputra Adhi Lesmana.

Selain itu, Rizqi yang juga Ketua PB SEMMI pun mengakui bahwa Komjen Listyo Sigit sudah beberapa kali memberikan bantuan kemanusiaan kepada masyarakat.

“Sebagai salah satu petinggi Polri, beliau adalah figur pemimpin yang begitu tegas, ramah dan humanis. Prestasi beliau yang paling mengesan bagi kami sebagai aktifis adalah ketika beliau mengungkap kasus besar penyiraman air keras terhadap Novel Baswedan. Dan selain itu masih banyak sederet prestasi yang digoreskan beliau sebelum menjabat sebagai Kepala Bareskrim Polri,” pungkasnya. (*)

ARTIKEL REKOMENDASI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *