Minarets Classic Coffee, Nuansa Timur Tengah di Tengah Desa

beranda1.6K views

Reporter : Nurfitri Okinawa

 

Sebuah hidden gem telah ditemukan di tengah pedesaan Polokarto, Surakarta, Jawa Tengah. Sebuah café dengan nuansa Timur Tengah yang vintage mengusung konsep family friendly. Café ini bernama Minarets Classic Coffee, dengan bangunan yang cukup mencolok di antara bangunan lainnya. Dengan bangunan yang layaknya sebuah tower istana kerajaan timur tengah, Minarets Classic Coffee bisa menjadi pilihan yang tepat untuk berwisata kuliner sambil berfoto.

Suasana yang ingin diciptakan oleh pemilik café dapat tersampaikan dengan baik begitu memasuki café ini. Barang-barang vintage yang berjajar rapi dan juga ornamen café yang cocok dengan tema yang diusung. Beberapa ornamen vintage seperti mesin kasir tidak hanya dijadikan pajangan namun benar-benar digunakan sebagaimana fungsinya.

“Asik sih tempatnya, nggak terlalu rame juga. Tempatnya juga instagramable jadi bisa sekalian hunting foto,” ungkap Tasha (20) salah seorang pengunjung café. 

Mengenalkan biji kopi lokal dari Temanggung, Minarets Classic Coffee ingin turut memajukan usaha petani lokal Jawa Tengah. Selain dari kopi yang diracik sendiri, Minarets Classic Coffee juga menawarkan minuman lain seperti teh dan coklat yang juga diracik sendiri.

“Kalo pemilihan tempat emang sengaja di tengah pedesaan gini mbak, biar suasananya lebih tenang dan bisa quality time bareng keluarga,” ungkap Yahya (19) seorang barista dari Minarets Classic Coffee.

Minarets Classic Coffee telah dibuka sejak awal tahun 2018, namun promosi baru dilakukan pada tahun 2020 sehingga belum banyak diketahui para penikmat kopi.

Buka setiap hari selasa hingga minggu, Minarets Classic Coffee mengalami peningkatan pengunjung di tengah pandemi. Hal tersebut turut diungkapkan oleh Yahya bahwa jumlah pengunjung mengalami peningkatan selama masa pandemi yang dikarenakan promosi yang baru saja dilakukan akhir-akhir ini.

Untuk omzet penjualan per bulannya, Minarets Classic Coffee dapat meraup keuntungan berkisar antara Rp20.000.000 – Rp30.000.000. Harga kopi dari café ini berkisar antara Rp15.000 – Rp25.000, untuk menu lainnya seperti teh dan coklat berada di kisaran harga Rp35.000 sedangkan untuk makanan Rp15.000 – Rp58.000. 

Buka dari pukul 9 pagi hingga 10 malam, Minarets Classic Coffee dapat ditemukan melalui aplikasi GPS di desa Kedunggandu, Mranggen, Kec. Polokarto, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah.

ARTIKEL REKOMENDASI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *