PGH Kabupaten Bogor Siap Kolaborasi Ciptakan Bogor Cerdas Lewat Guru Honorer

Cibinong Raya737 views

 

Cibinong – Ketua Umum Persatuan Guru Honorer (PGH) Kabupaten Bogor periode 2021-2025, Tohirudin mengaku siap berkolaborasi dengan pemerintah daerah untuk mendukung program Panca karsa.

“PGH siap bersinergi untuk mendukung Panca karsa khusunya karsa Bogor cerdas,” kata Tohirudin usai dilantik oleh Bupati Bogor, Ade Yasin, Rabu (8/12).

Ia mengaku, upaya mencapai karsa Bogor cerdas yang dilakukan pemerintah daerah telah dilakukan Bupati Bogor, Ade Yasin dengan meningkatkan insentif guru honorer sebesar Rp100 ribu yang awalnya Rp1,1 juta menjadi Rp1,2 pada 2022 mendatang.

“Rp100 ribu itu bagi kami sudah bersyukur, kalau dihitung dari total honorer 10,082 di kabupaten Bogor, pemerintah daerah sudah berani mengeluarkan sebanyak itu,” ungkapnya.

Ke depan, ia berharap bisa terus menjadi penyambung lidah antara guru honorer dengan pemerintah kabupaten Bogor dalam upaya meningkatkan kesejahteraan dan kualitas guru honorer.

Sementara, Bupati Bogor Ade Yasin berpesan kepada pengurus baru untuk terus meningkatkan kompetensi, kreasi dan inovasi guru honorer untuk pelayanan pendidikan di kabupaten Bogor.

“Mari kita berjuang bersama mengatasi dunia pendidikan demi tercapainya karsa Bogor cerdas sebagai salah satu visi kabupaten Bogor yang maju, nyaman dan berkeadaban,” pesannya.

ARTIKEL REKOMENDASI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *