BogorOnline.com-KEMANG
Dunia Pendidikan Kabupaten Bogor kembali dibuat gempar dengan kasus kekerasan seksual yang menimpa anak di bawah umur (pedofilia).
Pelakunya diduga kuat adalah seorang oknum Guru berinisial R yang mengajar di salah satu Sekolah Dasar (SD) di Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor.
Menurut keterangan sejumlah warga, oknum guru tersebut hingga saat ini masih berkeliaran bebas. Padahal keluarga korban telah membuat Laporan Polisi (LP) pada tanggal 28 Mei 2023 lalu.
Menanggapi hal itu, Ketua Bidang Hukum Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kecamatan Kemang yang juga Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PC PMII) Kota Bogor Fikri Muzaki pun turut angkat bicara.
Pria yang kerap disapa Zaki itu mendesak aparat kepolisian setempat untuk segera menuntaskan laporan yang dibuat keluarga korban sejak bulan lalu.
“Sudah sebulan lamanya, kasus ini belum juga menemukan titik terang. Padahal kasus ini sudah dilaporkan ke Polisi oleh keluarga korban sejak bulan lalu,” ucap Zaki kepada wartawan belum lama ini.
“Kami harap aparat kepolisian setempat bisa bertindak profesional dan tegas dalam menangani laporan keluarga korban. Ingat, ini kejahatan serius yang tidak boleh dianggap remeh,” sambung Zaki
Lebih lanjut, Zaki meminta Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor turut memberikan atensi khusus pada kasus ini. Menurutnya, praktik pedofilia yang terjadi di lingkungan sekolah sangat membahayakan dunia pendidikan.
“Sudah sebulan sejak kasus ini dilaporkan ke Polisi, Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor belum juga memberikan tanggapan serius pada kasus ini,” kata Zaki.
“Oknum guru tersebut masih saja berkeliaran bebas di lingkungannya. Padahal, tidak sedikit Warga sekitar yang merasa takut dan cemas sejak viralnya kasus tersebut,” tambahnya.
Sejak mangkraknya proses hukum kasus pedofilia di Kecamatan Kemang tersebut, Zaki menyebut KNPI Kemang siap memberikan pendampingan dan bantuan hukum terhadap keluarga korban.
“Karena sudah sebulan lamanya kasus ini belum mendapatkan kejelasan, kami KNPI Kecamatan Kemang akan mendampingi keluarga korban hingga haknya sebagai warga negara terpenuhi,” ucap Zaki.
“Kita akan pastikan, proses hukum kasus menjijikan ini bisa segera tuntas dalam waktu dekat. Kita harap pelaku bisa mendapat hukuman maksimal,” tegasnya.
Tidak hanya itu, KNPI Kecamatan Kemang menurut Zaki juga menaruh fokus pada upaya pemulihan mental korban.
“Kami tidak hanya fokus pada soal bagaimana proses hukum kasus ini bisa berjalan ideal, namun kami juga menaruh perhatian besar terhadap mental korban,” tukasnya.
“Kita segera carikan psikiater untuk membantu korban agar segera pulih dari trauma,” pungkasnya.(rul)