BogorOnline.com-Gunung Putri
Pengguna Jalan Raya Narogong, Desa Tlajung Udik, Kecamatan Gunungputri, Kabupaten Bogor. Keluhkan pembangunan pabrik ban tepatnya di dekat PT. Multi Prima Sejahtera (Champion) yang memakan saluran irigasi hingga membuat banjir.
Hal itu seperti penjelasan dari salah satu pemotor Ipul mengatakan, memang kondisi jalan itu sering banjir saat hujan turun, akibat luapan air dari saluran irigasi yang sempit. Ditambah saat ini ada proyek pembangunan pabrik yang sengaja membuat dinding dan jembat pada lokasi saluran air tersebut.
“Kalau dibiarkan seperti ini ya pasti tambah parah bajirnya, akibat proyek yang sengaja memakan irigasi tanpa melihat dampak lingkungan yang ditimbulkan,” kesalnya saat ditemui Wartawan di lokasi Selasa (2/01/24).
Sedangkankan hasil pantauan media dilokasi terlihat jelas peroyek pembangunan pabrik itu sengaja, memotong saluran irigasi yang sudah jelas terlihat papan larangan dari Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Pemkab Bogor. Bertuliskan dilarang membuang sampah ke saluran irigasi, pembuang, sungai, situ dan mata air. Berdasarkan Peraturan Daerah (Perda) no 4, 2015, tentang ketertiban umum (Tibum) dengan ancaman pidana bab lX pasal 39 ayat 1 kurungan 3 bulan dengan denda lima puluh juta rupiah.(rul)