Kota Bogor – bogorOnline.com
Sekretaris Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDIP, Atty Somaddikarya berbagi kebahagiaan dengan membagikan kalender plus sembako kepada 1.000 perempuan. Hal ini dilakukannya bertepatan dengan peringatan hari ulang tahun PDI Perjuangan ke-47.
Kegiatan sosial inipun disambut antusias warga yang hadir pada Selasa 7 Januari 2020. Kerumunan kaum perempuan dari Sukasari, Bogor Timur dan Babakan Pasar, Bogor Tengah sontak memadati area pemukiman warga di Sukamulya.
Politisi duduk di Komisi III DPRD Kota Bogor ini mengaku bangga menjadi kader dan atas pencapaian luar biasa partai berlambang banteng ini yang selalu dekat dengan rakyat dan tetap membela kaum marhaen.
“Saya bangga menjadi kader, karena selalu dekat dengan rakyat adalah syarat mutlak sebagai kader PDI Perjuangan,” tegas dia, saat ditemui di lokasi pembagian kalender dan sembako.
Atty berharap kepada kader agar selalu solid bergerak untuk tetap dicintai masyarakat.
“Saya akan tetap konsisten memperjuangkan hak dan kesejahteraan,” tandas wanita yang akrab disapa Ceu Atty itu. (HRS)





