Polresta Bogor Kota dan Kadin Kota Bogor Gelar Pameran Flora dan Fauna

BOGORONLINE.com, Bogor Tengah – Bertepatan dengan peringatan Hari Jadi Bogor (HJB) ke 539 Polresta Bogor Kota meluncurkan program teranyar, Polisi Sahabat UMKM. Program tersebut guna mendorong pemulihan ekonomi pada sektor UMKM di masa pandemi Covid-19.

Perdana dalam implementasi program tersebut, Polresta Bogor Kota bekerjasama dengan Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kota Bogor menggelar pemeran flora dan fauna di Hotel Permata, Babakan, Bogor Tengah, Kota Bogor. Kegiatan itu diikuti sejumlah pelaku usaha tanaman hias dan ikan hias.

Ketua Kadin Kota Bogor, Almer Faiq dalam sambutannya mengatakan, kegiatan ini digagas oleh Polresta Bogor Kota yang berkolaborasi dengan Kadin dan Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kota Bogor. Kegiatan ini juga didukung Pemerintah Kota Bogor melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) serta Dinas Koperasi dan UMKM (DKUMKM).

Almer melanjutkan, bahwa kegiatan ini sebagai bukti keberpihakan Kadin dalam rangka pembinaan dan pelatihan terhadap pelaku UMKM. Dengan adanya kegiatan ini, ia juga berharap sebagai salah satu mementun bangkitnya perekonomian di Kota Bogor terutama bagi pelaku UMKM di masa pendemi Covid-19.

“Kadin hari ini tidak hanya memikirkan diri sendiri, tapi lebih dari itu keberadaan pelaku UMKM di Kota Bogor harus menjadi perhatian kita semua, dan mendorong mereka terus maju berdaya adalah keharusan,” kata Almer, Kamis (3/6/2021).

Sementara Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro menyampaikan, pihaknya sejak Januari sampai dengan saat ini setidaknya telah meluncurkan 30 program. Program-program tersebut berkaitan dengan kegiatan dimensi kesehatan termasuk diantaranya adalah mengantisipasi dampak yang mungkin terjadi seperti gangguan kriminalitas.

Lanjut Kapolresta, Polisi Sahabat UMKM sendiri merupakan program teranyar dalam rangka pemulihan ekonomi di masa pendemi Covid-19.

“Hari ini yang ke 31, kami mulai masuk ke babak baru yaitu untuk memperkuat dimensi ekonomi melalui peran-peran berbagai pelaku usaha. Ini sebagaimana arahan bapak Presiden bahwa dimensi kesehatan dan ekonomi harus senantiasa berjalan beriringan,” paparnya.

Dengan melalui Polisi Sahabat UMKM, pihaknya ingin dapat meningkatkan daya beli masyarakat sehingga pertumbuhan ekonomi meningkat. Pihaknya juga akan berusaha memberikan jaminan keamanan terhadap pelaku UMKM termasuk konsultasi hukum.

“Kami merancang kegiatan ini setelah melaksanakan kunjungan ke DKUMKM. Di Kota Bogor ini ada 27 ribu UMKM maka kami akan mengambil peran untuk mendukung kegiatan tersebut. Kedepannya kita akan kembangkan tidak hanya pada sektor flora fauna,” terangnya.

Peluncuran program Polisi Sahabat UMKM ditandai dengan pemukulan gong oleh Wali Kota Bogor Bima Arya. Acara peluncuran dihadiri Wakil Wali Kota Bogor Dedie A Rachim, Sekda Kota Bogor, Syarifah Sofiah Dwikorawati didampingi Kepala Disparbud Atep Budiman dan Kepala DKUMKM Samson Purba. Hadir pula Anggota DPRD Kota Bogor Zaenul Mutaqin.

Dalam sambutannya, Bima Arya menyampaikan ia menyambut baik program yang digagas Polresta Bogor Kota tersebut.

“Apa yang dilakukan pak Kapolresta berkolaborasi dengan Kadin dan semua ini, betul-betul adalah manifestasi arahan bapak Presiden. Bapak presiden menyampaikan bahwa ekonomi mulai menggeliat tapi harus didorong lagi,” ujar Bima Arya.

Bima Arya juga mengatakan program ini sejalan dengan program Pemkot Bogor melalui DKUMKM. Sehingga kegiatan serupa khusus sektor UMKM perlu digelar kembali kedepannya sebagai upaya pemulihan ekonomi di masa pendemi Covid-19.

“Kedua, apa yang dilakukan pak Kapolresta ini sejalan dengan impian kita, UMKM supaya bergerak cepat dan peluang pasarnya besar. Dan tidak sampai di sini seperti disampaikan pak Kapolresta, tidak hanya flora fauna tapi yang lain-lainnya,” tandas Bima Arya. (HRS/NAI)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *