Terlibat Narkotika, Polisi Amankan Anak Pejabat di Karawang

BOGORONLINE.com, Karawang – Jajaran Sat Narkoba Polres Karawang pada Selasa (30/6/2020) pukul 05.00 WIB, telah berhasil menangkap seorang Pria yang diduga pengedar narkotika berinisial P, di perumahan Galuh Mas Karawang.

Saat dilakukan pengeledahan di kamar P, Polisi menemukan 5 butir Inex (Ektasi). Hal itu dikatakan oleh Dir Narkoba Polda Jabar, Kombes Rudy Ahmad Sudrajat, dari hasil pengembangan, P menyampaikan bahwa salah satu pembeli nya adalah saudara ANT, anak atau putra dari salah seorang pejabat tinggi aktif di Kabupaten Karawang.

“ANT mengaku sering membeli paket sabu 0.5 Gram dari P, terakhir membeli sekitar 2 minggu yang lalu,” kata Rudy dalam keterangan tertulis yang diterima redaksi.

Rudy melanjutkan, penggeledahan dilakukan di rumah ANT dengan disaksikan ibu kandung.

“Dalam penggeledahan yang dilakukan sekira pukul 08.00 WIB itu, ditemukan alat hisap Sabu berbentuk sedotan, korek api Gas dan bungkus plastik sisa sabu di dalam kantung berwarna biru,” ungkapnya.

Saat ini keduanya masih berada di Polres Karawang untuk pemeriksaan lebih lanjut. (*)

ARTIKEL REKOMENDASI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *