BOGORONLINE.com, Sukaraja – Adanya informasi terkait penurunan COVID19 maka kami coba untuk mengawali agenda acara yang bertajuk ‘Pagelaran Seni, Musik & Budaya Desa Cimandala, Kabupaten Bogor’ dalam hal sekaligus mengangkat UMKM Kabupaten Bogor khususnya Desa Cimandala yang sempat terpuruk dimasa Pandemi, kini harus disemangati kembali.
Kepala Desa Cimandala, Aditya Agung menyampaikan, dalam hal ini, kami coba berkolaborasi dengan Vivo Mall yang lokasinya masih berada di wilayah Desa Cimandala dan memiliki lapangan cukup luas, yaitutepat dibelakang mall. Kegiatan ini disambut baik oleh Ibu Dewi, GM Vivo Mall yang nantinya akan dikemas bareng untuk bisa sekaligus Launching Vivo Mall.
“Acara ini rencana akan digelar pada hari Sabtu, 18 Desember 2021 di Lapangan VIVO Mall dengan judul “Minfes Senada” namun tetap dengan standar protokol kesehatan yang ketat yakni pengunjung wajib sudah Vaksin serta membawa surat Antigen,” ungkapnya, Jum’at (19/11/2021).
Aditya melanjutkan, panitia juga akan mempersiapkan tempat Vaksin dan Antigen untuk pengunjung yang akan masuk ke lokasi acara dengan kerjasama bareng beberapa pihak terkait.
“Kegiatan ini benar-benar akan mengangkat Kebudayaan yang ada di Desa Cimandala sekaligus Bazaar Produk UMKM Desa Cimandala, untuk itu kami kerjasama serta kolaborasi dengan Othman Media selaku penanggungjawab acara yang akan mengurus semuanya,” kata dia.
Indra atau biasa dipanggil Kang Ewok dari Othman Media selaku penanggungjawab, menjelaskan, acara ini juga akan dimeriahkan oleh penampilan musisi papan atas seperti Jason Ranti, Sisitipsi, The Sigit, The Panturas, Musik Amigdala, Reunion, Danilla Riyadi, Nadin Amizah “Cakecaine”, Kelompok Penerbang Roket “KPR”, Feel Koplo, Fraud, Serigala Malam.
“Minfes Senada juga diharapkan mampu mengenalkan, menampung dan mengembangkan bakat generasi muda kearah yang lebih positif dan bermanfaat serta dapat mempromosikan budaya juga UMKM desa Cimandala ke masyarakat luas,” jelasnya.
April selaku Ketua Panitia dan Marvi selaku Ketua Pelaksana Acara Minfes Senada berharap kegiatan ini menjadi barometer kegiatan yang patuh terhadap protokol kesehatan ditengah suasana Covid19 dan dapat mengangkat Kebudayaan juga UMKM Desa Cimandala sekaligus menjadi langkah awal bagi para musisi untuk dapat kembali aktifitas serta tampil secara offline seperti sebelumnya namun dengan prosedur ketat.
“Pengunjung dibatasi dengan screening Vaksin dan Antigen, Cek Suhu, Memakai Masker serta Menjaga Jarak saat dilokasi,” ujarnya.
“Panitia juga membetuk tim satgas khusus untuk keliling diarea lokasi dan membubarkan kerumunan yang akan terjadi. Semua diatur jarak antar penonton dan lainnya. Minfes Senada akan bertanggungjawab penuh terhadap terselenggaranya acara ini,” pungkasnya. (*)