Nanggung – Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Institut Teknologi dan Bisnis Visi Nusantara (ITB VINUS) Bogor bersama Vinuscare berkeunjung sekaligus menyalurkan bantuan ke Yayasan Bina Tauhid Darul Miftahudin, Rabu 25 Oktober 2023.
Yayasan Bina Tauhid Darul Miftahudin merupakan Lembaga Kesejahteraan Sosial yang menampung Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ), Orang Terlantar (OT), NAPZA atau mantan pecandu narkoba, Lansia dan Dhuafa. Yayasan ini berada di Desa Hambaro, Kecamatan Nanggung, Kabupaten Bogor. Sebanyak hampir seratus orang dengan gangguan jiwa dan disabilitas mental tertampung di Yayasan ini.
“Penyaluran bantuan ke Yayasan ini sebagai gerakan sosial terhadap para pasien gangguan jiwa dan para dhuafa yang terkumpul di dalam Yayasan Bina Tauhid Darul Miftahudin.” Tutur Presiden Mahasiswa ITB VINUS Bogor, Bagas Safardan
“Untuk itu saya berharap gerakan sosial ini dapat menumbuhkan kepekaan sosial bagi kawan-kawan mahasiswa ITB VINUS Bogor yang mengikuti kegiatan penyaluran ini,”lanjutnya.
Selain itu, Direktur Vinuscare, Rizki Riyanto juga turut mengapresiasi kegiatan bantuan bagi para penyandang disabilitas ini.
“Vinuscare yang merupakan lembaga filantropi turut mengapresiasi gerakan sosial yang diinisiasi oleh kawan-kawan BEM ITB VINUS Bogor. Semoga kegiatan sosial ini dapat terus berjalan karena ini merupakan bukti kepedulian sosial bagi orang-orang yang membutuhkan,” Tutur Rizki