Peduli Palestina, Siswa SMAMCI Galang Donasi

Headline, Pendidikan2.4K views

Cileungsi – Perang Israel-Hamas kini makin memanas, mengutip dari situs resmi Kementerian Kesehatan Palestina mengatakan bahwa pada hari Minggu 22/10/2023 jumlah korban tewas di Gaza telah mencapai sedikitnya 4.651 orang sementara 14.254 orang lainnya terluka.

SMA Muhammadiyah Cileungsi menggelar shalat ghaib dan penggalangan dana untuk palestina.

Kepala SMA Muhammadiyah Cileungsi Bapak Yudianto, S.Pd berpesan pada siswa/i bahwasannya untuk selalu bersyukur karena mereka di malam hari masih dapat tidur nyenyak, makan secara teratur, dan beraktivitas ke sekolah dengan perasaan gembira.
“Coba bayangkan saudara kita yang di Palestina, setiap hari mereka mendengar dentuman bom, selalu diliputi rasa ketakutan, kelaparan, bahkan kesulitan untuk mendapatkan air bersih”.

Selain itu, Bapak Yudianto juga mengucapkan terima kasih atas donasi yang diberikan oleh para wali murid siswa/i SMA Muhammadiyah Cileungsi, “Alhamdulillah donasi yang terkumpul sebanyak Rp 22.430.534,- semoga apa yang diberikan menjadi ladang pahala bagi kita semua di akhirat kelak, dan kita doakan semoga saudara kita di palestina di beri kekuatan dan perang segera berakhir berganti kedamaian,” ungkapnya.

Dana yang terkumpul langsung dihitung kemudian disalurkan melalui LazisMu Kantor Layanan PCM Cileungsi.(Yunita)

ARTIKEL REKOMENDASI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *