Jelang Ramadan, Stok Sembako di Pasar Tradisional Kota Bogor Relatif Stabil

BOGORONLINE.com – Menjelang bulan Ramadan, ketersediaan bahan kebutuhan bahan pokok di pasar tradisional Kota Bogor relatif stabil. Demikian hal itu dikatakan Humas Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Pasar Pakuan Jaya Kota Bogor, Sri Karyatno.

Menurut Sri Karyatno, pasokan sembako untuk kebutuhan masyarakat masih relatif stabil. Adapun kenaikan harga bahan pokok hanya sedikit tidak signifikan dalam kenaikan-kenaikan harga.

“Kita pastikan harga bahan pokok menjelang bulan Ramadan dan ketersediaannya masih aman, termasuk pasar yang dinaungi Perumda Pasar Pakuan Jaya,” ujarnya, Kamis (9/3/2023).

Namun, ia juga mengatakan, terdapat sejumlah komoditas yang diprediksi akan mengalami kenaikan di H-1, seperti daging sapi, daging ayam dan cabai.

Walakin, berdasarkan pantauan pihaknya sejauh ini untuk harga masih dalam kondisi normal. Meskipun terdapat kenaikan, menurutnya tidak terlalu signifikan.

Perumda PPJ, sambungnya, akan melakukan pemantauan terhadap beberapa komoditas khususnya cabai rawit merah yang saat ini berada dikisaran Rp75 ribu dari sebelumnya Rp65 ribu.

“Artinya, kebutuhan saat bulan Ramadan masih terpenuhi. Untuk harga daging ayam dan sapi masih normal,” ujarnya.

Di samping adanya kenaikan harga cabai rawit merah, Sri menyebut harga komoditas lainnya justru masih normal.

Sebagai informasi, saat beberapa pekan lalu, ada kelangkaan minyak goreng Minyakita. Pihaknya pun langsung melakukan sidak pasar atau penambahan suplai ke pasar-pasar.

“Hal ini dilakukan untuk menstabilkan harga untuk kebutuhan masyarakat Kota Bogor,” katanya. (*)

ARTIKEL REKOMENDASI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *