Tidak Becus Urus Kesahatan Orang Miskin, Kadinkes Pemkab Bogor Diminta Mundur

bogorOnline.com-Cibinong
Sekitar puluhan ibu-ibu dan anak-anak yang tergabung dalam kesatuan perjuangan organisasi pemuda (KPOP) serbu Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bogor Jalan Raya Tegar Beriman Pemda Cibinong Jumat (28/10/16).

Koordinator aksi (KPOK) Awaludin mengatakan, demo yang dilakukan hari ini meminta agar Dinkes memperhatikan kepada masyarakat miskin yang tidak mempunyai kartu Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan (BPJS), karena hal itu sudah tertuang dalam Undang-Undang (UU) orang miskin harus dilindungi.

“Bila tidak mampu mundur saja itu kepala dinas kesahatan,” tegasnya saat ditemui bogorOnline.com di lokasi.

Awaludin menambahkan, pihaknya juga meminta kepada Dinas Kesehatan untuk bertanggung jawab untuk masyarakat miskin yang belum mempunyai kartu BPJS. Dari total 5,5 warga yang tinggal di Bumi Tegar Beriman.

“Baru 2,5 persen warga tidak mampu itu mempunyai Kartu Jaminan Kesehatan,” tambahnya.(rul)

ARTIKEL REKOMENDASI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *