4 Tips Travelling Hemat Untuk Kamu Yang Masih Kuliah

BOGORONLINE.com, Bagi kamu yang suka travelling, saat-saat menjadi mahasiswa adalah waktu yang paling tepat untuk bisa jalan-jalan bahkan berpetualangan di Indonesia maupun ke Luar Negeri.

Disamping rutinitas sehari-harinya, biasanya mahasiswa melakukan travelling untuk mengisi waktu luangnya. Oleh karena itu, yang harus kamu lakukan yaitu mencari kesempatan yang tepat dan jangan lupa, pikirkan anggarannya.

Berikut ini 4 tips travelling sebagai mahasiswa :

1. Melakukan Riset


Pertama-tama yang harus kamu perhatikan ketika ingin berpergian yaitu melakukan riset. Terkadang kita bingung untuk memilih begitu banyak pilihan tempat/negara yang ingin kita kunjungi. Oleh karena itu, kamu bisa mempertimbangkan beberapa faktor seperti anggaran, kesempatan, dan apa yang ditawarkan masing-masing tempat tersebut.

Selain itu, kamu harus melakukan riset ini dengan sebaik mungkin dan mengetahui hukum, etika, dan norma yang ada di negara tujuan kamu. Hal tersebut dilakukan agar terhindar dari situasi yang tidak diinginkan selama perjalanan kamu.

2. Tentukan Waktu Yang Tepat Untuk Berpergian Sebagai Mahasiswa

Pada umumnya mahasiswa memiliki banyak waktu luang dibandingkan dengan mereka yang memiliki jadwal tetap dari jam 9 hingga jam 17.00. Jadi, manfaatkanlah waktu luang mu.

Waktu yang tepat bagi mahasiswa yaitu saat akhir pekan panjang, libur kuliah atau bisa juga sesuaikan dengan jadwal kelas kamu, sehingga kamu dapat melakukan travelling ke tempat yang ingin kamu kunjungi.

3. Cara Untuk Menghemat Sejumlah Uang


Ingat kamu masih kuliah, besar kemungkinan kamu bukanlah seorang miliuner, yang berarti, kamu tidak bisa terbang menggunakan pesawat kelas satu atau menyewa hotel mewah.

Kamu harus bersikap cerdas. Dengan merencanakan anggaran atau biaya dan harus konsisten untuk mengatur anggaran tersebut bagaimanapun caranya.

Karena masih mahasiswa, usahakan kamu mendapatkan diskon mahasiswa sebanyak mungkin. Dan juga bertemanlah dengan warga lokal, makanlah makanan murah dan pastikan ketika berpergian dengan menggunakan transportasi umum.

4. Pikirkan Tempat Menginap

Ini merupakan salah satu bagian dimana kamu dapat menghemat banyak uang yang kamu miliki.

Jika kamu memiliki teman yang berada di negara yang ingin kamu kunjungi, hubungi mereka dan meminta izin untuk menginap selama beberapa hari di rumah mereka.

Kamu juga bisa mencoba asrama mahasiswa berbayar dan mencoba mencari penawaran/diskon lainnya.

Editor : Elya Rosa Gobel

ARTIKEL REKOMENDASI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *