Lorin Sentul Hotel, Sambut Farm Trip Jurnalis 2017

CITEUREUP-

Pihak Hotel Lorin Sentul menyambut baik kegiatan
Farm Trip Jurnalis 2017,
yang diselenggarakan oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Bogor.

Hal itu seperti penjelasan
General Manager (GM) Lorin Sentul Hotel, Heri Haryosa mengatakan, pihaknya dibidang perhotelan sangat menyambut baik kegiatan yang di selengarakan oleh Disbudpar beserta awak media untuk mempromosikan seluruh potensi pariwisata di wilayah Bogor Timur.
Pihaknyanya sangat menyambut positif, agar seluruh potensi wisata yang ada di Bumi Tegar Beriman
lebih diketahui oleh wisatawan baik domestik maupun manca negara.

“Harapan kami dari dunia perhotelan akan dapat memberikan dapat positif bagi pengunjung hotel dengan banyaknya pilihan destinasi wisata yang ada,” ujar Heri saat ditemui wartawan.

Sebelumnya, “Tujuan kami adalah selain mengeksplore sejumlah objek wisata, juga mendapatkan masukan dan kritik yang konstruktif dari awak media yang turut serta,” kata Kepala Disbudpar Kabupaten Bogor Rahmat Surjana, Selasa (07/03).

Menurut Rahmat, kunjungan wisatawan ke Kabupaten Bogor mengalami peningkatan yang cukup signifikan di tahun 2016 yang lalu. Dengan ditargetkan sebanyak 6 juta pengunjung, sebanyak 8,7 juta wisatawan telah mengunjungi sejumlah tempat wisata yang tersebar di Kabupaten Bogor.

“Hanya saja, wisatawan sebanyak itu kebanyakan tidak tinggal lama di Bogor, kebanyakan dari mereka ada yang bermalam di Jakarta dan belanja di Bandung. Ini salah satunya yang harus dibenahi,” ujarnya.(rul)

ARTIKEL REKOMENDASI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *