Ih Jorok,, Warga Gunungsindur Buang Sampah di Pinggir Jalan Raya

 

GUNUNGSINDUR – Kebersihan lingkungan masih menjadi hal yang mesti mendapat perhatian lebih dari Pemerintah Kecamatan Gunungsindur. Pasalnya, kesadaran sebagian warga membuang sampah pada tempatnya masih sangat minim. Banyak warga yang buang sampah di pinggir jalan raya Gunungsindur.

Anggota Satgas pada Dinas lingkungan hidup (DLH) Kecamatan Gunungsindur, Pranoto mengatakan, dirinya merasa prihatin dengan keberadaan tumpukan sampah di tepi jalan raya Gunungsindur, Desa Gunungsindur, Kecamatan Gunungsindur.

“Kurangnya kesadaran dari masyarakat terhadap lingkungan membuat tumpukan sampah di tepi jalan ini bisa menimbulkan segala penyakit serta membuat kumuh lingkungan dan menimbulkan bau yang tidak sedap”, ujarnya, kepada bogoronline.com, Kamis 16/11/2017.

 

Menurutnya, tumpukan sampah tersebut berasal dari limbah rumah tangga yang sengaja dibuang di tepi jalan. “Banyak warga saat  lewat membuang sampahnya disitu, mungkin bukan dari warga sini tapi dari luar,” kata dia.

 

Pranoto mangatakan, pihaknya akan segera melakukan laporan terhadap koordinator dinas lingkungan hidup (DLH)  Kabupaten Bogor, untuk menangani masalah tersebut. (Mul)

ARTIKEL REKOMENDASI