Caringin, BogorOnline.com – Warga kampung RT 03 RW 01 Desa Pasir Muncang, Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor, beramai-ramai melakukan aksi pembakaran sampah sisa rumah tangga yang diakibatkan tidak tersedianya Tempat Pembuangan Sampah Sementara (TPSS) di wilayahnya tinggal.
Menurut salah seorang warga kampung setempat, Yusuf Bachtiar mengatakan, dirinya bersama warga lainnya terpaksa melakukan tak terpuji itu karena terpaksa, lantaran sejak puluhan tahun pemerintah terkait sendiri tak kunjung memberikan wadah atau bak sampah guna menampung sampah sisa rumah tangga bagi masyarakat Desa tersebut.
“Warga Desa Pasir muncang RT 03 RW 01 beramai-ramai membakar sampah karena tidak adanya Bak sampah di Desa kami,” kata Yusuf yang diketahui sebagai ketua Himpunan Petani Peternak Millenial Indonesia (HPPMI) Kabupaten Bogor, kepada wartawan media ini, Selasa (15/1/24).
Ia menjelaskan, bahkan bertahun-tahun hampir seluruh warga ditempat tinggalnya itu membuang sampah ke kali Cikang yang merupakan anak sungai Cisadane.
Yusuf juga tak pungkiri, aksi yang dilakukannya bersama masyarakat Desa Pasir Muncang lainnya itu, memang melanggar Hukum yang karena dapat mencemari polusi udara.
“Tapi kami mau bagaimana lagi, kami bakar sampah hingga membuang sampah ke Kali Cikang itu untuk mengurangi volume sampah yang kian hari semakin menumpuk. Makanya, kami sebagian warga mensiasatinya dengan membakar, dan kami butuh perhatian dari Dinas terkait dalam hal ini Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bogor,” harapnya.