Sosialisasi Bela Negara Tiba di Ciampea

BogorOnline.com, CIAMPEA- Politisi Partai Demokrat Anton Sukartono Suratto, tak pernah lupa terhadap warga yang telah memilihnya menjadi anggota DPR RI. Dalam peringatan Hari Sumpah Pemuda, 28 Oktober lalu, Anton mendatangi Desa Benteng, Kecamatan Ciampea, Selain menyapa warga, kehadiran Anton pada kesempatan itu untuk mensosialisasikan soal wawasan kebangsaan kepada tokoh masyarakat Desa Benteng.

“Pokoknya setiap ada kesempatan, saya akan selalu menyapa warga Kabupaten Bogor, selain dalam kegiatan reses, saya juga aktif mensosialisasikan empat pilar kehidupan berbangsa dan bernegara,” kata Anton, Selasa (1/11).

Sosialisasi empat pilar yang terdiri dari Pancasila, UUD 1945 dan NKRI kata Anton, sangat penting, apalagi di era sekarang, di mana banyak warga yang mengabaikan keberadaan empat pilar dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. “Zaman boleh maju, tapi ingat Bangsa Indonesia tak boleh melupakan falsafah bangsa, yakni Pancasila, UUD 1945 dan pemahaman soal NKRI,” ujarnya.

Anton mencontohkan, Jepang yang merupakan negara maju di dunia, namun mereka tak pernah melupakan akar bangsanya. “Jepang bisa dijadikan contoh, nah Bangsa Indonesia yang saat ini tengah pesat melaksanakan pembangunan jangan sampai mengabaikan nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila,” ungkapnya.

Kedatangan Anton Sukartono Suratto mendapatkan sambutan hangat dari warga, yang terdiri dari BPD, LPM, kader PKK serta ketua RT dan RW. “Kami merasa terhormat, karena didatangi anggota DPR – RI dari Partai Demokrat, yang berangkat dari Kabupaten Bogor,” kata kepala Desa Benteng Fakkah Hairuka. (Zah)

ARTIKEL REKOMENDASI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *